Cirebon Go Online

Onlinekan Cirebon Lebih Maju | UMKM Cirebon Go Online, UKM Cirebon go Digital, Kabar Cirebon Online, Cirebon Hari ini, UMKM Cirebon, UKM Cirebon, Sejarah Cirebon, Biografi Pengusaha Cirebon, Wisata Cirebon, Cirebon Go Online, Online Shop Cirebon, Pemerintahan Cirebon Kabupaten, Kotamadya Cirebon, Direktori Bisnis di Cirebon, Direktori Usaha di Cirebon

Korean Street Food Sebagai Usaha Kuliner Kekinian di Indonesia

bukan hal yang mengejutkan lagi jika usaha kuliner di Indonesia sangat populer bahkan di daerah Cirebon usaha kuliner sangat ramai peminatnya khususnya makanan yang memiliki citra rasa yang pedas seperti Korean street food. di Cirebon banyak sekali ditemukan tempat penjualan makanan peda tak terkecuali Korean street food. apa sih sebenarnya Korean street food ini? sampai banyak peminatnya.

stand korean street food

Korean street food?

Korean street food adalah jajanan pinggir jalan yang berasal dari negara Korea Selatan yang kini viral di Indonesia. Karena jajanan ini biasanya hanya bisa di dapatkan di Mall, restaurant  autentik korea selatan bahkan melalui online, karena semakin tingginya minat orang terhadap korean street food, kini jajanan tersebut banyak di jumpai di pinggir jalan tak terkecuali di Cirebon. di Cirebon sudah banyak orang-orang yang membuka stand untuk menjual jajanan korean street food. oleh karena itu jajanan ini sekarang mudah di dapatkan oleh semua orang dan menjadi jajanan kekinian yang banyak peminatnya di Indonesia.

Namun sebelum memulai menjual jajanan ini kita harus mengetahui apa saja yang di perlukan untuk membuka stand korean street food. disini penulis telah merangkum apa saja yang diperlukan untuk mulai berjualan korean street food antara lain:

  1. Modal usaha

Harga modal untuk memulai bisnis street food tidak terlalu mahal, berkisar antar 3-5 juta rupiah. Total modal ini sudah termasuk untuk pembelian gerobak makan, alat masak, dan bahan makanan. Berikut uraian lengkapnya:

  • Gerobak jualan makanan sekitar
  • Kompor gas kecil 2 tungku
  • Wajan kotak stainless steel untuk tteobboki 40×30 cm 2 buah
  • Panci rebut 50liter untuk kuah eomuk
  • Tteobboki
  • Kim/rumput laut untuk kimbab
  • Gochujang (pasta cabai khas Korea)
  • Sayur-sayuran
  • Alat masak seperti spatula dan sendok kuah besar
  • Tepung terigu untuk baluran goreng-gorengan
  • Alat makan seperti sumpit, sendok, cup kecil, piring dan mangkok kecil
  • Kemasan makanan plastik
  1. 2. strategi pemasaran
  • tempat pemasaran
Baca Juga:  Kuliner Bancakan Seafood

Usahakan untuk memilih tempat yang sering dikunjungi oleh ramai orang seperti, sekolah, kantor, kampus atau taman. Karena berkonsep street food tempat penjualan tidak perlu menyewa ruko, bisa bertempat di pinggir jalan dan penjualan bisa di lakukan take away.

  • Pasang harga yang ramah

Namanya juga street food, yah pantang hukumnya memasang harga yang terlalu mahal. Apalagi modal yang dikeluarkan tidak lah terlalu besar. Takutnya bukannya untung malah buntung. Pasanglah harga makanan dengan harga layaknya jajanan pinggir jalan pada umumnya. Antar Rp10 ribu – Rp15 ribu per menu.

  • Melalui media sosial

sekarang tidak bisa main media sosial tidak usah mimpi mau mencoba bisnis kekinian seperti bisnis street food Korea ini. Selain memberikan kamu platform gratis untuk promosi. Media sosial juga bisa membuat kamu menjangkau lebih banyak pembeli. Dari media sosial kamu pun bisa secara mudah meng-ekspansikan bisnis mu ke ranah bisnis online.

  1. 3 Prospek dalam menjalankan usaha makanan korea

Prospek dalam usaha makanan korea dapat dikatakan sangat cemerlang dan menguntungkan. Dimana melalui usaha makanan korea dapat mendatangkan keuntungan bombastis. Usaha yang bergelut dengan olahan makanan korea memiliki prospek sangat bagus dalam jangka ke depan. Usaha makanan korea yang sejak dahulu tumbuh hingga sekarang masih berkembang juga tak pernah sepi akan konsumen.

Tags

Related Posts

Empal Gentong Bu Darma
Empal Gentong Amarta
Empal Gentong Krucuk

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *